Manfaat Pisang Mengatasi Asam Urat, Cara Alami Turunkan Gejala. Rasa nyeri pada persendian akibat asam urat seperti jari-jari, lutut, dan siku sering mengganggu. Tiada lain solusi terbaiknya adalah mencari obat dalam mengatasinya. Pisang yang terkenal menjadi buah andalan di acara-acara baik resmi maupun adat ternyata menjadi salah satu buah yang mampu menurunkan kadar asam urat dalam tubuh. Kali ini kita akan membahas manfaat pisang mengatasi asam urat adalah cara alami dalam mengatasi asam urat yang berlebih.
Penyebabnya adalah kadar purin yang berlebih dalam tubuh manusia sehingga membentuk asam urat yang membuat sakit dipersendian. Walau zat purin banyak di makanan yang dikonsumsi manusia setidaknya ada buah penawar dalam mengontrolnya yaitu pisang. Pisang yang seperti apa? Berapa jumlah mengkonsumsinya? dan pertanyan lain sekitar pisang dalam mengatasi asam urat akan jelaskan bersama Manfaatcaranya.com.
Asam urat adalah kelebihan (hiperurisemia, hyperuricemia) atau kekurangan (hipourisemia, hypouricemia) kadar asam urat dalam plasma darah ini sering menjadi indikasi adanya penyakit atau gangguan pada tubuh manusia.
Asam urat merupakan gangguan peradangan yang diakibatkan tingginya kadar asam urat dalam tubuh, sehingga kadar asam urat tersebut menumpuk. Kondisi seseorang untuk asam urat adalah produk terakhir lintasan katabolisme nukleotida purina, sebab tiadanya enzim urikase yang mengkonversi asam urat menjadi alantoin. Kadar asam urat yang berlebih dapat menimbulkan batu ginjal dan/atau pirai di persendian.
Silakan cek beberapa makanan penyebab asam urat dengan kandungan purin tinggi:
- Jerohan (otak, hati, usus, limpa, dll)
- Ekstrak daging atau kaldu daging
- Daging bebek
- Ikan sarden
- Ikan Makarel
- Kerang
Sedangkan makanan penyebab asam urat dengan kandungan purin sedang:
- Daging sapi
- Ikan laut (kecuali sarden dan makarel)
- Daging Ayam
- Udang
- Tahu dan Tempe
Kandungan Zat Penting dalam Sebuah Pisang
Sebelum beranjak teknik mengatasi asam urat dengan pisang simak dahulu kandungan yang ada di dalamnya sehingga bisa menjadi solusi peradangan gejala asam urat.
Air (68%) | Kalsium (100mg/100g) |
Gula (25%) | Fosfor |
Protein (2%) | Besi |
Lemak dan minyak (1%) | Sodium |
Serat selulosa (1%) | Potasium |
Vitamin D | Magnesium, dan |
Vitamin Z | Seng |
Vitamin B1, B2, B6, dan B12 (100mg/100g) |
Manfaat Pisang Mengatasi Asam Urat
Pisang adalah nama umum yang diberikan pada tumbuhan terna raksasa berdaun besar memanjang dari suku Musaceae. Beberapa jenisnya (Musa acuminata, M. balbisiana, dan M. ×paradisiaca) menghasilkan buah konsumsi yang dinamakan sama. Buah ini tersusun dalam tandan dengan kelompok-kelompok tersusun menjari yang disebut sisir.
Hampir semua buah pisang memiliki kulit berwarna kuning ketika matang, meskipun ada beberapa yang berwarna jingga, merah, hijau, ungu, atau bahkan hampir hitam. Buah pisang sebagai bahan pangan merupakan sumber energi (karbohidrat) dan mineral, terutama kalium. Jenis pisang tidak dikhususkan pada pisang tertentu. Semuanya bisa Anda coba hanya saja yang benar-benar masih bagus.
Alasan pisang menjadi buah pilihan dalam mengatasi asam urat. Pertama karena pisang memiliki kandungan potasium, yaitu zat yang dapat membantu menyembuhkan asam urat. Dalam satu buah pisang diperkirakan terdapat kandungan potasium sekitar 602 mg. Kedua, dengan mengkonsumsi buah pisang setiap hari selama kurang lebih 3-4 hari diyakini dapat membantu mengurangi peradangan yang terjadi pada sendi. Ketiga, kandungan vitamin C yang sangat tinggi pada buah pisang juga dapat menghancurkan kristal asam urat yang menumpuk dipersendian dan mengeluarkannya melalui urin. Keempat, kandungan serat yang ada dalam buah pisang ternyata dapat mengatur kadar asam urat dalam tubuh agar tetap ada di angka normal.
Solusi memakai buah pisang dalam mengatasi asam urat adalah dengan mengonsumsi pisang sebanyak 8-9 buah dalam jangka waktu 3 sampai 4 hari dapat membantu Anda untuk meringankan peradangan di sendi akibat endapan asam urat.
Baca Juga:
- Minuman Penghangat Tubuh Saat Hujan dan Dingin
- Manfaat Alpukat Untuk Kesehatan Baik Juga Untuk Ibu Hamil
- Manfaat Kencur untuk Kesehatan
- Mengatasi Dara Tinggi dengan Olahraga
Disarankan secara rutin untuk mengkonsumsi buat pisang agar asam urat Anda segera normal.