Manfaat Temulawak Bagi Kesehatan Tubuh dan Menambah Nafsu Makan. Tanaman herbal yang sangat populer di Indonesia sejak nenek moyang dengan segala manfaatnya. Apa saja manfaat tanaman temulawak bagi tubuh setiap hari?. Tanaman tradisonal yang memiliki banyak zat aktif dan vitamin bagi tubuh. Manfaat dari temulawak untuk kesehatan dapat anda lihat bersamaan dengan artikel menarik lainnya yaitu manfaat “Masker Beras” untuk mencerahkan kulit serta cara membuatnya.
Tentang Temulawak
Temulawak (Curcuma xanthorrhiza) adalah tumbuhan obat yang tergolong dalam suku temu-temuan (Zingiberaceae). Ia berasal dari Indonesia, khususnya Pulau Jawa, kemudian menyebar ke beberapa tempat di kawasan wilayah biogeografi Malesia. Saat ini, sebagian besar budidaya temu lawak berada di Indonesia, Malaysia, Thailand, dan Filipina tanaman ini selain di Asia Tenggara dapat ditemui pula di China, Indochina, Barbados, India, Jepang, Korea, Amerika Serikat dan beberapa negara Eropa (wikipedia).
MANFAAT TEMULAWAK BAGI KESEHATAN TUBUH SETIAP HARI. Nama daerah di Jawa yaitu temulawak, di Sunda disebut koneng gede, sedangkan di Madura disebut temu labak. Tanaman ini dapat tumbuh dengan baik pada dataran rendah sampai ketinggian 1500 meter di atas permukaan laut dan berhabitat di hutan tropis. Rimpang temu lawak dapat tumbuh dan berkembang dengan baik pada tanah yang gembur. Kandungan Zat Aktif dari Temulawak kurkumin, kurkuminoid, P-toluilmetilkarbinol, seskuiterpen d-kamper, mineral, minyak atsiri kemudian juga minyak lemak, karbohidrat, protein, mineral yaitu Kalium (K), Natrium (Na), Magnesium (Mg), Besi (Fe), Mangan (Mn), serta Kadmium (Cd).
Klasifikasi Ilmiah Temulawak
- Kingdom: Plantae
- Divisi: Magnoliophyta
- Subdivisi: Angiospermae
- Kelas: Monocotyledonae
- Ordo: Zingiberales
- Famili: Zingiberaceae
- Genus: Curcuma
- Spesies: Curcuma xanthorrhiza
- Nama binomial: Curcuma xanthorrhiza
Manfaat Temulawak
Perlu anda ketahui bahwa, peneliti dari University of Maryland Medical Center menjelaskan bahwa bahan-bahan herbal mungkin bisa membantu menghentikan pertumbuhan kanker akibat zat antioksidan yang terkandung di dalam obat herbal, termasuk temulawak. Maka dari itu simak dibawah ini beberapa manfaat temulawak yang kami himpun dari berbagai sumber yaitu.
Khasiat Temulawak
- Dapat menambah nafsu makan
- Dapat mengobati gangguan pencernaan
- Dapat mengatasi kram perut saat haid
- Dapat mengatasi masuk angin
- Dapat membantu pengobatan kanker
- Dapat mengatasi masalah usus besar
- Dapat memengaruhi metabolisme lemak
Simak Juga:
- Manfaat dan Resiko Penggunaan Kawat Gigi
- Cara Membuat Masker Gelatin untuk Hilangkan Komedo
- Cara Bikin Pasir Kinetik untuk Mainan Balita
Terdapat beberapa yang tidak dianjurkan untuk mengkonsumsi Temulawak yaitu: bagi wanita hamil dan menyusui, efek sampingnya pada kelompok ini belum diketahui secara pasti, namun sebaiknya hindari penggunaan temulawak. Dikhawatirkan temulawak bisa mengganggu janin didalam kandungan maupun bayi yang sudah lahir. Serta bagi penderita gangguan hati dan kandung empedu dimana temulawak mengandung banyak zat yang dapat merangsang produksi cairan empedu, sehingga dapat memperburuk kondisi yang terjadi. Pakar kesehatan menyarankan, temulawak tidak dikonsumsi lebih dari 3 bulan.
Apabila Anda ingin mengonsumsi temulawak, pastikan produk suplemen temulawak terdaftar di BPOM dan konsumsi suplemen temulawak bila diperlukan saja. Semoga bermanfaat dan dapat anda manfaatkan dengan baik dalam menjaga kesehatan tubuh. Karena dewasa ini banyak penyakit yang begitu membahayakan bagi tubuh apabila anda telat dan asalah dalam mendiaknosanya.