Sunday , September 8 2024
Manfaat Strawberry untuk Kesehatan Manusia

Manfaat Strawberry untuk Kesehatan Manusia

Manfaat Strawberry untuk Kesehatan Manusia. Istilah lain menyebut strawberry dengan nama stroberi mungkin lebih kepada serapan bahasa asing ke bahasa Indonesia. Adanya buah yang berwarna merah, mungil dan manis asam ini ternyata memiliki segudang manfaat untuk manusia. Khasiat stroberi untuk manusia mulai dari makanan, kesehatan, hingga kecantikan. Tidak dapat dipungkiri si merah mungil ini banyak yang menyukainya.

Manfaat strawbery untuk kesehatan manusia sudah dikenal sejak dulu kala. Stroberi atau tepatnya stroberi kebun (juga dikenal dengan nama arbei, dari bahasa Belanda aardbei) adalah sebuah varietas stroberi yang paling banyak dikenal di dunia. Seperti spesies lain dalam genus Fragaria (stroberi), buah ini berada dalam keluarga Rosaceae. Secara umum buah ini bukanlah buah, melainkan buah palsu, artinya daging buahnya tidak berasal dari ovari tanaman (achenium) tetapi dari bagian bawah hypanthium yang berbentuk mangkuk tempat ovari tanaman itu berada.

Saat belum masak, buah stroberi berwarna hijau keputihan. Pada kebanyakan spesies berubah menjadi merah ketika masak. Namanya berasal dari bahasa Inggris kuno streawberige yang merupakan gabungan dari streaw atau “straw” dan berige atau “berry”. Alasan pemberian nama ini masih tidak jelas. Beberapa spesies Lepidoptera mengambil sumber makanannya dari tumbuhan stroberi, menjadikan spesies ini hama utama tanaman stroberi.

Kandungan Strawberry

Berikut kandungan gizi di setiap 100 gr stroberi.

Jenis Nutrisi / GiziKandunganAKG%
Kalori32 kcal
Karbohidrat7,7g
Air91%
Protein0,7g
Gula4,9g
Serat2g
Lemak0,3g
Vitamin A1µg0%
Vitamin C58,8mg65%
Vitamin D0µg
Vitamin E0,29mg2%
Vitamin K2,2µg2%
Vitamin B1 (Thiamine)0,02mg2%
Vitamin B2 (Riboflavin)0,02mg2%
Vitamin B3 (Niacin)0,39mg2%
Vitamin B5 (Panthothenic acid)0,13mg2%
Vitamin B6 (Pyridoxine)0,05mg4%
Vitamin B9 (Folat)24µg6%
Vitamin B120µg
Kalsium16mg2%
Zat Besi0,41mg5%
Magnesium13mg3%
Fosfor24mg3%
Potassium (Kalium)153mg3%
Sodium1mg0%
Seng (Zinc)0,14mg1%

Manfaat Strawberry untuk Kesehatan Manusia

1. Mensuplay Nutrisi untuk Otak Bayi

Manfaat yang pertama ini berkaitan dengan ibu hamil. Adanya andungan asam folat, vitamin B, dan zat besi dalam buah ini sangat dibutuhkan ibu yang sedang hamil. Buah ini juga baik untuk otak bayi dan mencegah bayi lahir cacat.

2. Menjaga Kesehatan Mulut dan Gigi

Mengkonsumsi buah strawberry juga sangat baik untuk menjaga kesehatan gigi dan mulut. Kandungan vitamin dan mineralnya efektif mengikis plek pada gigi sekaligus membuat gigi lebih putih dan mulut lebih segar.

3. Dapat Membuat Halus Kulit dan sebagai Anti Penuaan Dini

Adanya kandungan vitamin C dan E disinyalir menguatkan laporan ini. Selain itu kandungan mineralnya juga efektif untuk membuat kulit lebih halus, kulit lebih sehat dan mencegah penuaan dini.

4. Membuat Muka Mulus dari Jerawat

Jerawat mudah diatasi dengan yang namanya buah stroberi. Lagi-lagi strawberry yang mengandung vitamin E dan C sangat baik digunakan sebagai masker untuk mengusir jerawat wajah.

5. Sebagai Peningkat Imunitas Tubuh

Stroberi dapat menaikkan daya tahan dan imunitas tubuh. Kandungan pada buah ini kaya seperti vitamin C dan antioksidan yang sangat berkhasiat untuk melindungi tubuh dari radikal bebas.

6. Mampu Kontrol Tekanan Darah

Hal ini dibantu dengan adanya kandungan potasium dalam strawberry sangat baik untuk menjaga dan mengontrol tekanan darah. Makan buah mungil ini setiap hari memberikan efek menurunkan dan menjaga tekanan darah dalam tubuh.

7. Melancarkan Pencernaan

Mengkonsumsi buah stroberi sangat baik untuk menjaga kesehatan pencernaan. Serat menjadi alasan membantu mengatasi kontipasi, radang usus dan gangguan pencernaan lainnya.

8. Menurunkan Berat Badan

Adanya serata pada strawberry sangat baik untuk dijadikan menu diet untuk menurunkan berat badan. Apalagi buah ini juga rendah kalori, rendah lemak dan gula sehingga bisa meningkatkan efektivitas program diet.

9. Kesehatan Jantung

Efektifnya buah stroberi dalam menjaga kesehatan jantung adalah adanya kandungan vitamin maupun mineral yang sangat baik untuk menghalau kolesterol jahat dan mencegah peradangan.

10. Menjauhkan Radang dan Alergi

Berbagai gangguan peradangan maupun alergi bisa diatasi oleh buat stroberi. Makan buah merah ini bisa menghindarkan Anda dari berbagai radang sendi, encok dan peradangan lainnnya.

Baca Juga :

Selain manfaat strawberry untuk kesehatan manusia Anda bisa menikmati artikel penting lainnya seperti manfaat daun pepaya untuk atasi jerawat membandel.