7 Rahasia Kulit Glowing Ala Wanita Tiongkok. Sebagian besar wanita saat ini beranggapan cantik itu memiliki kulit putih dan mulus. Tidak heran mengapa wanita Korea dan Tiongkok menjadi kiblat kecantikan. Banyak cara yang dilakukan agar kulit terlihat kinclong bak artis yang didambakannya. Mulai dari suntik putih, penggunaan produk perawatan kulit hingga operasi. Padahal Perawatan kecantikan yang mereka lakukan sederhana dengan menggunakan bahan-bahan alami.
Anda sebaiknya bijak dalam memilih perawatan kulit wajah anda, karena kalau perawatan tidak sesuai dengan kulit maka akan timbul berbagai iritasi kulit. Meskipun banyak sekali jenis perawatan yang tujuannya membuat kulit menjadi glowing, cerah bersinar seperti sunik botox, suntik serum, Tarik benang untuk mengencangkan kulit yang kendur, dermabasi dan masih banyak lagi.
Penggunaan bahan alami menjadi pilihan bagi kebanyakan orang. Disamping harganya yang ekonomis juga memiliki khasiat yang tak jauh beda dengan perawatan salon kecantikan. Hanya saja kita dituntut untuk selalu konsisten dalam melakukannya. Anda bisa mencoba menerapkan pada kulit tangan terlebih dahulu sebelum memulai diwajah.
7 Rahasia Kulit Glowing
Bagi Anda yang ingin memiliki kulit bak wanita Tiongkok, berikut rahasia kecantikan dari Tiongkok yang bisa Anda aplikasikan di rumah dengan biaya yang sangat terjangkau dan bisa dibilang biaya yang sangat murah bila dibandingkan dengan perawatan oleh dokter.
Baca Juga:
- 14 Cara Mengatasi Kulit Kering Serta Penyebab Utamanya
- 2 Penyebab Utama Janin Cacat Dalam Kandungan, Ketahui Sedini Mungkin Sebelum Terlambat
- Penyebab dan Cara Mengatasi Mimisan Pada Anak
- 7 Cara Mengatasi Kram Kaki dan Penyebabnya
- Penyebab Kulit Wajah Mengelupas dan Penanganannya
1. Air Beras
Air beras merupakan salah satu rahasia kecantikan terbaik di Asia.
Anda dapat menggunakan air beras untuk mencuci wajah. Wanita Tiongkok melakukan perawatan ini secara rutin. Air beras memiliki banyak nutrisi yang bermanfaat dan dibutuhkan oleh kulit. tak heran jika wanita tiongkok menggunakannya untuk perawatan kulit. dan sudah banyak dipasaran perawatan kecantikan dengan menggunakan beras seperti lulur, masker.
2. Kacang Hijau
Di Tiongkok para wanitanya selalu menggunakan masker kacang hijau. Kacang hijau bermanfaat untuk menghilangkan bakteri yang tersembunyi di balik pori-pori kulit dan membantu menghilangkan noda bekas jerawat.
3. Bubuk Tiram
Bubuk tiram merupakan salah satu bahan alami untuk perawatan kecantikan di Tiongkok yang bisa didapatkan secara online saat ini. Kandungan di dalam tiram dipercaya dapat membantu meremajakan kulit, memberikan nutrisi, dan membuat kulit Anda lebih bercahaya.
4. Teh Hijau
Wanita Tiongkok sangat percaya dengan keajaiban dari green tea atau teh hijau. Teh hijau memiliki antioksidan yang tinggi sehingga dapat digunakan sebagai anti-aging yang baik. Selain itu teh hijau juga membantu menjadikan kulit tetap kencang. Anda juga dapat memanfaatkan teh hijau untuk menghilangkan jerawat dan noda hitam pada kulit jika diaplikasikan secara rutin.
5. Pijat
Proses pemijatan pada wajah dan tubuh secara rutin dapat membantu melancarkan aliran darah. Hal ini membuat kulit Anda menjadi lebih segar dan sehat. Dalam keadaan sehat dan bugar kulit dan rona wajah akan memperlihatkan kecantikan Anda apabila titik saraf wajah anda dilakukan pemijatan dan kulit wajah akan tampak lebih kenyal.
6. Daun Mint
Daun mint bermanfaat untuk mencerahkan warna kulit. Wanita Tiongkok menghancurkan beberapa daun mint dan mengaplikasikannya sebagai lulur dan masker. Sensasi dingin yang diberikan daun mint juga memberikan kesegaran pada kulit dan sekaligus dapat dijadikan toner, yang mampu mengangkat kotoran dan sel kulit mati pada wajah.
7. Kunyit
Kunyit tidak hanya terkenal sebagai bahan kecantikan di India. Wanita Tiongkok ternyata menggunakan bahan alami yang sama. Kunyit membantu Anda ketika menghilangkan kulit mati dan menjadikan kulit terasa lebih lembut.
Simak Juga:
- 17 Manfaat Buah Bligo(Kundur) Untuk Kesehatan Dan Kecantikan
- 5 Khasiat Daun Sembukan, Mengatasi Segala Macam Masalah Perut
- 5 Macam Facial Yang Wajib Diketahui Sebelum Melakukan Perawatan Wajah
Demikian ulasan mengenai cara membuat wajah kinclong ala orang tiongkok. Untuk mendapatkan kulit wajah yang kinclong tidak hanya perawatan dari luar saja namun perawatan dari dalam juga sangat mempengaruhi diantaranya pola hidup sehat banyak makan buah dan sayur, olah raga teratur, banyak minum air putih serta olahraga teratur. Semoga ulasan diatas bermanfaat.